Wednesday, 8 January 2014

Konversi gambar berupa link ke gambar utuh dalam dokumen

Sebelumnya, kita telah belajar bagaimana menyisipkan gambar ke dalam dokumen dengan mengacu ke berkas asli gambar terkait. Jika anda selalu memilih opsi 'Insert and link' setiap kali anda memasukkan gambar ke dalam dokumen anda, tidak akan menjadi masalah bila suatu saat nanti anda harus mengirim berkas tersebut ke rekan anda.

Namun, bagaimana jika anda selalu menggunakan opsi 'Link to File', atau anda harus mengedit berkas milik rekan anda yang memiliki gambar dengan format 'Link to File'? Tenang saja, Ms-Word tetap menyediakan cara untuk melakukan konversi dari gambar yang hanya berupa link menjadi gambar utuh di dalam dokumen.

Perlu diperhatikan, langkah-langkah berikut sedikit berbeda untuk Office 2007, 2010 dan 2013.


  • Office 2007
Untuk Office 2007, anda dapat melakukan konversi dengan melakukan klik pada Office button dan pilih menu Prepare. Anda akan mendapati opsi 'Edit Links to Files'
  • Office 2010
Untuk Office 2010, menu Prepare tidak lagi anda dapati seperti di Office 2007. Untuk itu anda harus mengaktifkannya terlebih dahulu melalui File>Word Options. Lalu pada bagian Customize Ribbon, cari 'Edit Links to Files' dan tambahkan. 
  • Office 2013
Untuk Office 2013, Klik File>Info dan di bagian kanan anda akan mendapati opsi 'Edit Links to Files'.
Jika anda telah menemukan lokasi dari masing-masing opsi seperti yang ditunjukkan di atas, maka selanjutnya lakukan klik pada opsi 'Edit Links to Files' tersebut dan anda akan mendapati kotak dialog Links terbuka.

Kotak dialog tersebut menunjukkan semua gambar yang memiliki link ke gambar asli. Untuk melakukan konversi, centang pilihan 'Save Picture in Document' dan tekan Ok. Selesai! Kini semua gambar telah berpindah ke dalam dokumen anda dan anda bisa mengirimkannya tanpa kuatir gambar tersebut hilang atau rusak karena putusnya link ke gambar asli. Semoga bermanfaat!

0 comments:

Post a Comment

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com